Resep Bakso Kuah Gurih dan Enak

100.000 Resep Masakan Indonesia - Kumpulan Resep Bakso Kuah Gurih dan Enak bagi khusus bagi anda yang ingin mengolah / belajar memasak maka Cara Membuat dan Resep Bakso Kuah Gurih dan Enak ini bisa bermanfaat bagi anda

Bahan Bakso Kuah Gurih dan Enak:
  • 300 gr daging sapi
  • 2 sendok makan bawang putih goreng
  • 3 sendok makan bawang merah goreng
  • 1/2 sendok teh merica bubuk
  • 1 sendok teh garam
  • 60 gr sagu
  • 60 gr es batu Kuah:
  • 500 gr daging sapi tetelan
  • 3 liter air
  • 2 sendok makan minyak goreng Bumbu Dasar Kuah Bakso (Haluskan):
  • 10 siung bawang putih
  • 10 butir bawang merah
  • 1 sendok teh merica butiran
  • 2 sendok makan minyak goreng
  • garam secukupnya
Pelengkap Bakso Kuah Gurih dan Enak:
  • mi telur/bihun, seduh
  • sawi hijau/bokcoy, rebus
  • seledri
  • bawang goreng
Cara Membuat Bakso Kuah Gurih dan Enak :
Campur semua bahan dalam food processor lalu proses hingga halus dan rata. Tambahkan es batu jika adonan masih susah untuk dipulung/dibulatkan. Bentuk adonan menjadi bulatan kecil dengan menggunakan sendok.
Panaskan air dalam panci hingga hampir mendidih, kecilkan api lalu masukkan bulatan bakso, rebus hingga mendidih dan mengapung, angkat.
Rebus air kaldu dan tetelan hingga mendidih dan daging empuk.
Panaskan 2 sendok makan minyak goreng, tumis bumbu halus hingga harum. Angkat, tuang ke dalam kuah kaldu, masak hingga matang. Angkat.
Siapkan mangkuk saji, letakkan bahan pelengkap, masukkan bakso lalu tuang kuahnya. Sajikan.


Katagori Resep :
Terimakasih Kasih telah membaca Resep Bakso Kuah Gurih dan Enak. Jika referensi tentang Cara Membuat dan Resep Bakso Kuah Gurih dan Enak ini bermanfaat untuk anda, jangan sungkan untuk menshare dengan tombol share di Atas . Semoga Resep Bakso Kuah Gurih dan Enak Bisa memperkaya referensi resep masakan yang anda miliki
Judul: Resep Bakso Kuah Gurih dan Enak.
Rating: 98% based on 9582388 ratings. 5 user reviews.
review dari :Unknown